SUARAKRITIK.COM-DUMAI – Dalam upaya mempererat hubungan dengan elemen adat dan budaya setempat, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya Kota Dumai menggelar kegiatan silaturahmi dengan Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kota Dumai pada Rabu (5/2).
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh jajaran kepengurusan DPC GRIB Jaya, termasuk SatGas GRIB Jaya, Provost GRIB Jaya, Srikandi , serta Pimpinan Anak Cabang (PAC) dari berbagai kecamatan di Kota Dumai. Dengan mengenakan seragam kebesaran GRIB Jaya dan atribut lengkap, mereka berkumpul di Markas DPC GRIB Jaya di Jl. Sultan Syarif Kasim sebelum bertolak ke kantor LAMR Kota Dumai.
Ketua DPC GRIB Jaya Kota Dumai, Agus Tera, menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar ajang perkenalan, tetapi juga langkah konkret dalam menjalin sinergi antara organisasi kepemudaan dengan lembaga adat.

“Silaturahmi ini adalah bentuk penghormatan kami kepada adat dan budaya Melayu sebagai identitas utama masyarakat Dumai. Kami ingin membangun komunikasi yang baik dengan LAMR agar dapat berkontribusi positif dalam menjaga kearifan lokal serta menciptakan kebersamaan antara organisasi dan masyarakat,” ujar Agus Tera.
Sementara itu, Komandan SatGas DPC GRIB Jaya Kota Dumai, Restu Moyo, menambahkan bahwa GRIB Jaya siap mendukung segala bentuk upaya pelestarian budaya Melayu dan menjaga kondusivitas di tengah masyarakat.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Srikandi DPC GRIB Jaya Dumai, Rahma Yeni, menegaskan bahwa peran perempuan dalam menjaga dan melestarikan budaya Melayu juga sangat penting. Ia menyampaikan bahwa Srikandi GRIB Jaya siap berperan aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan budaya demi memperkuat jati diri masyarakat Dumai.
“Kami, Srikandi GRIB Jaya, tidak hanya hadir sebagai pelengkap dalam organisasi, tetapi juga sebagai bagian dari kekuatan yang siap mendukung pelestarian adat dan budaya Melayu. Kami ingin perempuan di Dumai semakin sadar dan bangga dengan warisan budayanya, serta ikut serta dalam menjaga nilai-nilai luhur yang telah diwariskan oleh para pendahulu kita,” ujar Rahma Yeni.
LAMR Kota Dumai menyambut baik kedatangan rombongan GRIB Jaya dan mengapresiasi inisiatif ini sebagai bagian dari upaya memperkuat persaudaraan di tengah keberagaman.
Kegiatan disambut Ketua Umum DPH LAMR-Dumai Datuk Seri Drs Zamhur Egab, MM., Sekretaris Umum Datuk Januarizal, S.Ag., M.Pdi., dan Bendahara Umum Datuk Zulkifli Abbas dan jajaran.
Ketua LAMR Kota Dumai, dalam sambutannya, menekankan pentingnya sinergi antara organisasi masyarakat dengan lembaga adat dalam menjaga nilai-nilai luhur yang telah diwariskan turun-temurun.
“Tak harus sedarah untuk bersaudara,” demikian motto yang digaungkan GRIB Jaya dalam kegiatan ini, mencerminkan semangat kebersamaan dan gotong royong yang terus dijaga oleh organisasi ini.
Silaturahmi ini diakhiri dengan ramah tamah serta diskusi seputar peran pemuda dalam menjaga budaya dan adat istiadat Melayu di Kota Dumai.
GRIB Jaya… Jaya… Jaya!